Belajar Menghadapi Ketidakpastian

Aulia Shifa Lestari
3 min readJun 6, 2024

--

(03): Berhenti untuk memikirkan hal di luar kendali dan ranah manusia.

Photo by Madrosah Sunnah on Unsplash

Setiap manusia pasti memiliki sesuatu yang ingin digapai. Sesuatu yang diinginkan dan berharap hal tersebut akan menjadi sebuah kenyataan. Akan tetapi dalam prosesnya sering kali kita lupa bahwa ada satu hal yang tidak bisa manusia kendalikan, yaitu hasil akhir.

Hidup ini realitasnya memang ‘misteri’ dan penuh ‘ketidakpastian’

Hari ini kita bahagia, keesokan harinya mungkin saja terdapat hal-hal yang membuat kita sedih dan kecewa, bahkan trauma. Hari ini kita sehat lahir dan batin, bukan tidak mungkin malamnya Tuhan uji dengan penyakit yang membuat kita lemah tak berdaya. Detik ini kita masih diberi pekerjaan dan kehidupan yang layak, mungkin saja keesokan harinya semuanya lenyap, hilang dalam sekejap, tanpa aba-aba.

Tapi dari semua ketidakpastian itu, setidaknya terdapat tiga hal yang harus kita lakukan sebagai manusia, yaitu:

1. Berusaha yang terbaik

Dalam Islam, manusia diperintahkan untuk bekerja keras karena rezeki itu tidak datang dengan sendirinya. Ia perlu dijemput dan diusahakan dengan cara yang baik dan halal. Mau masuk kampus impian tentunya harus belajar dengan giat dan tekun. Ingin bekerja sesuai passion tentunya harus perbanyak skill, portofolio, pengalaman, dan relasi. Ingin tubuh sehat tentunya harus jaga pola makan, istirahat yang cukup, dan berolahraga. Semuanya butuh ‘proses’ dan ‘waktu’ yang tidak sebentar.

2. Berprasangka yang baik

Dalam proses untuk mendapatkan sesuatu yang diharapkan terkadang kita merasa harap-harap cemas, takut hasilnya tidak sesuai ekspektasi, takut akan penolakan, dan berbagai macam ketakutan lainnya. Tapi percayalah, tidak akan pernah ada usaha yang sia-sia. Kita hanya perlu yakin sama diri sendiri, yakin sama apa yang kita usahakan. Karena memikirkan hal-hal dan kemungkinan terbaik pasti akan mendatangkan hal-hal yang baik juga di kemudian hari.

Kamu adalah apa yang kamu pikirkan tentang dirimu sendiri. Dan apa yang kamu pikirkan, itulah yang akan kamu dapatkan di kemudian hari.

3. Berdoa dan berserah diri

Setelah berbagai upaya yang sudah dikerahkan untuk mencapai sesuatu yang diinginkan, tentunya ada sesuatu yang tidak boleh luput dari manusia agar tidak kecewa atas apa pun hasil akhirnya. Yaitu berdoa dan berserah diri. Berdoa agar mendapatkan hasil terbaik dan menyerahkan semua urusan kita untuk Allah atur bagaimana baiknya. Terkadang manusia merasa paling tahu apa yang terbaik untuk dirinya, padahal itu bukan ranahnya manusia. Itu ranahnya Allah, dan kita tidak perlu mencampuri apalagi memusingkannya.

Kita mungkin tidak akan selalu mendapatkan apa yang kita inginkan. Tapi kita pasti akan mendapatkan sesuatu yang memang layak dan pantas buat kita.

Praktiknya memang sulit, saya akui itu. Tapi jika kita mau terus mengusahakan ketiga hal di atas, akan lebih mudah bagi kita untuk berlapang dada atas segala hal yang membuat kita sedih dan kecewa, dan mudah juga bagi kita untuk melihat sisi baik atau hikmah yang mau Allah sampaikan bagaimanapun bentuknya.

Aku harap teman-teman di sini juga selalu ingat bahwa usaha sekecil apa pun tidak akan pernah Allah biarkan berakhir dengan sia-sia.

Semangat terus ya!

--

--

Aulia Shifa Lestari

Seorang perempuan yang sedang belajar, bertumbuh, dan berdaya dengan cara dan versi terbaiknya sendiri